• Rab. Jul 2nd, 2025

Pilkades Serentak Pandeglang 2021 : Panitia Kecamatan Sukaresmi Adakan Test Yang Ke Tiga Pemaparan Visi,Misi Balon Kades

pandeglang.swaradesaku.com.Pemerintah Kecamatan Sukaresmi beserta panitia Pilkades dan jajaran nya sedang adakan test yang ke tiga pemaparan visi,misi Bakal Calon Kades se-Kecamatan Sukaresmi yang di adakan di gedung PGRI Desa Cibungur, Kecamatan Sukaresmi degan jumlah bakal calon 31dari 8 Desa ,di antaranya Desa Kubang Kampil 6 Balon,Desa Pasirkadu 5 Balon,Desa Karyasari 2 Balon,Desa Seseupan 3 Balon, Desa Sukaresmi 4 Balon, Desa Cikuya 4 Balon,Desa Cibungur 4 Balon dan Desa Sida Mukti 3 Balon. (29/6/21).

Kegiatan tersebut di hadiri oleh,Koramil, Kapolsek, Binwil dan Panitia se-Kecamatan Sukaresmi.

Para Bakal Calon di test satu persatu memaparkan visi, misi nya di depan podium ,yang nanti di nilai oleh tim Panitia Kecamatan kegiatan tersebut berjalan dengan lancar di mulai dari hari mingu s/d selasa.

Atmaja selaku Camat Sukaresmi ketika ditemui mengatakan,alhamdulilah kami berjalan dah tiga hari ini dari hari mingu sampai sekarang 29/6 berjalan lancar dan kondusip semua bakal calon telah tes lisan, tulisan dan pidato memaparkan visi misi Balon tiap Desa.

Saya berharap ke depan nya apabila para Bakal calon Kepala Desa nanti menjadi Kepala Desa, bisa menjalankan tugasnya dengan baik dan amanah serta bisa memimpin di Desa masing masing, demikian, ucapnya.

Titi lestari/E.A.hambali

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *