Indramayu.swaradesaku.com. Satu ruang kelas dan ruangan perpustakaan SDN 1 Tanjungpura Kecamatan Karangampel Kabupaten Indramayu mengalami kerusakan. Rusaknya bangunan sudah terjadi dua tahun lalu.
Ruang kelas SDN 1 Tanjungpura yang rusak antara lain untuk belajar siswa satu ruangan dan perpustakaan. karena rusak ruangan kelas siswa dan siswi tidak nyaman belajar.
Kepala Sekolah SDN 1 Tanjungpura Helly Santi, S. Pd. Membenarkan dia ruangan yang ada di Sekolah SDN 1 Tanjungpura rusak parah. Kurang nyaman untuk digunakan kegiatan belajar mengajar.
“Ruang kelas di SDN 1 Tanjungpura, Satu ruangan kelas belajar dan satu ruangan perpustakaan rusak parah, Ruang kelas dan perpustakaan SDN 1 Tanjungpura sudah 2 tahun rusak, ” Ungkapnya, Senin 12 Agustus 2024.
Kepala Sekolah SDN 1 Tanjungpura Helly Santi, S. Pd. Saat dikonfirmasi oleh awak media Swaradesaku, Com. Mengatakan, Dua ruangan yang rusak sudah rusak sejak dua tahun lalu. Sementara untuk perbaikan pihaknya sudah mengajukan ke Dinas Pendidikan Kabupaten Indramayu.
“Tapi belum ada rencana perbaikannya. Mudah – Mudahan saja masuk anggaran tahun 2024,” Jelasnya.
Selain ruang belajar mengajar, ia mengaku kondisi toilet sekolah cukup memprihatinkan. Sehingga banyak siswa siswi harus ke masjid atau ke kantor balai Desa Tanjungpura terdekat untuk melakukan buang air kecil ataupun BAB, “terangnya.
” Saya harap realisasi rehabnya segera dilakukan karena berkaitan dengan proses pembelajaran siswa, ” Tutup. Kepala Sekolah SDN 1 Tanjungpura, Helly Santi, S. Pd.
(Muslik).