Sukabumi.swaradesaku.com.Yayasan islam Al-Jabhatul Islamiyah yang berdomisili di Kp. Pojok Desa Palasari Girang, Kabupaten Sukabumi Jawa Barat, Di bawah pimpinan KH. Agus Harimukti, Pada tahun ajaran baru 2020-2021, Membuka Pendaptaran peserta didik baru tanpa di pungut biaya ( Gratis ). Rabu ( 30/12/2020 ).
Yayasan Al- Jabhatul Islamiyah, Memiliki berbagai pasilitas yang mendukung demi peningkatan mutu kwalitas dan kuwantitas pelayanan pendidikan buat santri dan santriawan nantinya.
Seperti, Gedung Sekolah, Aula Rapat, Masjid, Kantor Guru, Asrama Putra- Putri, Lapangan Olahraga, WC, Dll.
Sekolah menengah pertama islam terpadu ini, Siswa akan di manjakan juga dengan kegiatan ektra kulikuler yang tidak kalah bersaing dengan SMP yang lain, Seperti ;
- Hadroh
- Marawis
- Marching Band
- Tahfizh Qur’an
- Peternakan ( Sudah Berjalan )
- Beladiri, Untuk Kesehatan Jasmani dan Ketahanan luar dan dari dalam.
Selain itu, lokasi Gedung sekolah ini pun mudah di jangkau dan dekat dari akses jalan kabupaten.
Bukan itu juga, Keunggulan SMPI Terpadu Al-Jabhatul Islamiyah ini siswa-siswi tidak di pungut biaya, pendaftaran ataupun biaya bulanan Siswa.
Saat di konfirmasi Kepala Yayasan Al-Jabhatul Islamiyah, KH. Agus. Harimukti, Di Sela -sela kesibukannya, Mengatakan ke Awak Media swaradesaku.com, Memang benar kami atas nama pengurus Yayasan dan panitia penerimaan peserta didik baru 2020-2021, Membuka pendaftaran peserta didik baru di tahun ini tanpa adanya biaya ( GRATIS ), untuk persyaratan masuknya, yang penting siswa – siswi bisa menulis dan bisa membaca juga bisa aktif belajar di Sekolah kami. Kata H. Agus.
” Yang penting bisa menulis dan membaca, adapun persyaratan lainnya biasa saja seperti persyaratan yang biasa untuk di lampirkan ketika masuk ke sekolah SMP lainnya. Jelas H. Agus.
Reporter : Warja ( Mang Ja’i )