Sukabumi,swaradesaku.com.Kelompok Tani Dua pada tahun 2020 mendapatkan program penghijuan KBR ( Kebun Bibit Rakyat) dari program Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan, yang berlokasi di blok Sirnahurip Desa Neglasari, Kecamatan Lengkong, Kabupaten Sukabumi, dengan titik koordinat s – 7.13194 E. 106 .69361.(18/10/20)
Ketika di temui ketua kelompol tani di lokasi persemean “Bapak Tamami maong” mengungkapkan,dengan mendapatkan program KBR ini kami dari Kelompok Subur Tani 2 merasa bahagia dan terbantu dengan program ini,karena di Desa Neglasari masih banyak lahan pertanian yang kosong, dengan program ini kami dari Subur Tani 2 bekerjasama dengan Pemerintahan Desa Neglasari bisa menanam pohon jeng jeng ( sengon ) di rencanakan untuk penanamanya di awal tahun 2021, dengan luas areal kurang lebih 20 Hektar, dan harapan kami wilayah Desa Neglasari akan hijau kembali, tanah yang gundul menjadi hijau dan subur secara langsung sumber mata air akan subur kembali.
Dan ini menjadi suatu kebanggaan tersendiri bagi Kelompok Subur Tani 2, dan kedepanya jika program ini berhasil kami akan memberikan motivasi atau di sosialisasikan ke kelompok tani yang lain yang ada di Kecamatan Lengkong yang bekerjasama dengan Dinas Pertanian yang ada di Kecamatan Lengkong.
Dalam program ini kami menyiapkan bibit melebihi dari program yaitu 42,000 pohon yang lainya untuk cadangan, dan bukan hanya bibit sengon saja kami juga menyiapkan bibit pohon cengkeh dan buah buahan,dari Subur Tani 2 mengucapkan terimakasih kepada Pemerintah terutama Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan, yang sudah memberikan kepercayaan kepada kami, dan kepada Kepala Desa Neglasari terimakasih atas bimbinganya, tuturnya.
Kepala Desa Neglasari Rahmat Hidayat Program persemean bibit jengjeng yang di kelola oleh Subur Tani 2 adalah untuk penghijauan itu juga merupakan program Pemerintah Desa Neglasari,kami dari Pemdes Neglasari mengucapkan terimakasih kepada Kelompok Subur Tani 2 yang sudah melaksanakan program tersebut, dan harapan kami sama yaitu lahan yang kosong bisa menjadi hijau, dan para petani merasa terbantu dengan adaya program ini, Pemerintahan Desa akan bekerja sama dengan para Kelompk Tani, PKK dan Posyandu,di setiap kedusunan supaya bisa menggali potensi yang ada dan sekarang sudah mulai berjalan baik seperti kerajinan tangan,kuliner dan kesehatan, itu semua demi untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Dan semoga masyarakat Desa Neglasari nyaman, sehat dan sejahtera, demikian Pungkasnya.
(Yana/Psn )