• Sel. Jul 1st, 2025

Team Kapita TV Datangi Korban Gempa Bumi Cianjur Nana Mardiana Bertemu Dengan Gempa Dan Gempi

Cianjur.swaradesaku.com.Team Kapita TV yang diketuai Nana Mardiana meluncur ke area terdampak gempa bumi Cianjur membawa rombongan dan bantuan menuju titik sasaran korban gempa.(26/11/22)

Rombongan yang turut serta Vonny Sheila sebagai bendahara Kapita dan juga seorang penyanyi dangdut yang pernah populer di tahun 1993 dengan lagu Amboy Asyiknya dan Dinda Imam S Arifin, putri dari Almarhum Imam S Arifin.

Sesampainya di Desa Cibeureum Kampung Warung Bawang, mereka diterima warga dengan penuh suka cita .

Setelah meninjau beberapa lokasi yang terkena gempa, kegiatan dilanjutkan dengan makan siang bersama warga korban gempa dan berkumpul di tenda penampungan.

Sebelum berpisah izin pamit pulang, Nana Mardiana dan Vonny Sheila memberikan sedikit penghiburan berupa menyanyi bersama dan membagikan makanan. Nampak suasana akrab, bahagia dan penuh keharuan.

Yang membuat team Kapita TV dan Nana Mardiana terharu, dengan lahirnya 2 bayi disaat terjadi gempa. Kedua bayi tersebut diberi nama yang cukup unik, untuk bayi laki-laki diberi nama Gempa dan bayi perempuan diberi nama Gempi.

Mana Mardiana ketika ditemui di lokasi gempa menyampaikan, semoga duka ini segera berlalu dan tidak ada lagi gempa susulan. Dan semoga pemerintah segera turun tangan untuk membantu membangun kembali rumah warga yang hancur tertimpa musibah agar Cianjur segera kembali berseri.

Melihat keadaan yang cukup memprihatinkan, semoga team dari Kapita TV bisa hadir kembali ke Cianjur dengan membawa bantuan yang lebih bermanfaat. Tetap semangat…
Terima kasih kepada seluruh donatur. Semoga dibalas Alloh dengan rejeki yang berlimpah, berkah dan diberikan kesehatan selalu, demikian tutupnya.

(Koyan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *