Depok.swaradesaku.comm. Audiensi Front Pembela Merah Putih (FPMP) dengan Kasie Kurikulum Dinas Pendidikan SD & SMP kota Depok, di Gedung baleka 2. 09/09/2022
Dalam audiensinya, FPMP memberikan apresiasi kepada Bpk Wijayanto (Kadisdik Kota Depok), yang telah menyisipkan dua tokoh Pejuang & Pahlawan Kemerdekaan RI yaitu Margonda dan Tole Iskandar ke Dalam Kurikulum bermuatan lokal (PLBD) Pendidikan Lingkungan dan Budaya.
Sehingga Generasi Bangsa dapat lebih mengenal Biografi dan Riwayat kedua pahlawan tersebut.
Ke dua nama tokoh besar tersebut telah diabadikan sebagai nama jalan raya diwilayah hukum Kota Depok.
Sebagai salah satu aktivis di wilayah Kota Depok, Boges menyampaikan kepada pewarta swaradesaku, bahwa acara ini terselenggara berkat dukungan dari semua pihak.
FPMP DPC Beji diwakili oleh Yusfik Helmy SH, melakukan sinergi dengan pimpinan pengurus organisasi diantaranya DPD Kota Depok (Yudi Irawan), DPW Jawa Barat (Mulyadi. P), DPP yang diwakili oleh Sekretaris Jendral (Junaedy Sitorus), akan segera layangkan surat resmi kepada KH Idris Abdul Somad (Walikota Depok) dan Ridwan Kamil ST Mud (Gunernur Jawa Barat), guna mengusulkan
Pembuatan Tugu Muniatur Margonda – Tole iskandar di Kota Depok.
Selain usulan pembuatan miniatur Garuda Pancasila dengan Wawasan Nusantara di Taman eksperesi yang berada dihalaman gedung DPRD Kota Depok.
Yang mana seluruh aktivis yang terlibat mengharapkan agar Warga Kota Depok dan Masyarakat Luar Daerah dapat selalu mengenang Pahlawan Bangsa
Di tingkat lokal dan sebagai eksistensi
Kota Depok Bhinneka Tunggal ika dan Berbudaya.

Reporter – Rijalludin
Editor – Andy