Bogor.swaradesaku.com. Dimasa pandemi Covid 19 yang sudah berjalan hampir 2 tahun, kehidupan masyarakat sangat terpuruk, pengangguran dan pemutusan hubungan pekerja sepihak semakin bertambah.
Dengan diluncurkannya bantuan BPNT (Bantuan Pangan Non Tunai) yang kini berubah nama menjadi bantuan sembako dari BNI ke Mandiri, kehidupan masyarakat menjadi sedikit tertolong.
Jumat, 16 Juli 2021 Agen Solicha yang berada di wilayah Desa Bojong Indah Kecamatan Parung menggelar penyaluran sembako tersebut. Warga desa sejak Pukul.08.00 datang berduyun-duyun untuk memperoleh haknya yang tercatat di DTKS (Data Terpadu Kesejahteraan Sosial).
Dalam penyaluran dihadiri oleh anggota Koramil 062122/Parung selaku Babinsa Desa Bojong Indah Kecamatan Parung Serda Denris Saragih.
Saat ditemui di lokasi penyaluran, Ruslan Abdul Gani SE penanggung jawab Warung Solicha mengatakan kalau penyaluran bantuan sembako tetap dengan memperhatikan protokol kesehatan. Warga yang datang wajib untuk mengenakan masker.
(Agus Konita)