• Sel. Jul 1st, 2025

Bogor.swaradesaku.com. Sekolah Dasar Negeri ( SDN ) Curugdengdeng, Kecamatan Caringin, memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW yang diikuti oleh semua peserta didik mulai kelas satu sampai kelas enam juga para dewan guru serta orang tua wali murid sebelum acara di mulai membaca sholawat yang bawakan oleh siswa kelas enam kemudian membaca ayat suci Al-Qur’an setelah itu acara langsung dibuka oleh komite sekolah Abas, kemudian yang memberikan syiar agama Ustadz Hafiz.

Kepala Sekolah SDN Curugdengdeng Lela Nurlela S.pd di sela – sela acara kegiatan Maulid saat ditemui swaradesaku 13 Oktober 2023 menyampaikan, tujuan daripada Maulid Nabi yaitu untuk meneladani akhlakul dan Budi pekerti serta meningkatkan cinta kepada Rasulullah, Maulid Nabi Muhammad SAW merupakan agenda setiap tahun yang dilaksanakan, semoga dengan syiar ini untuk dapat meningkatkan iman dan taqwa para peserta didik juga kepada guru maupun pada orang tua murid.

Lela Nurlela menambahkan acara kegiatan Maulid Nabi ini yang pertama kali selama 7 tahun dan setelah saya memimpin disekolah ini maka kami bersama para dewan guru mengadakan musyawarah dan akhirnya untuk acara Maulid Nabi dapat laksanakan, selain itu acara ini juga untuk ajang silaturahim bersama semua masyarakat agar kenal satu dengan yang lainya.

( Usep )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *