• Rab. Jul 2nd, 2025

Pelepasan Siswa Kelas Enam Di SDN Cikereteg 02 Kecamatan Caringin Berjalan Lancar

Bogor.swaradesaku.com. Sekolah Dasar Negeri (SDN) Cikereteg 02 Kecamatan Caringin, Kabupaten Bogor, gelar acara pelepasan siswa kelas enam dan kenaikan kelas tahun ajaran 2022/2023 kegiatan tersebut di Gelar di halaman sekolah dan hadiri oleh Pengawas Pendidikan Kecamatan Caringin, K 3 S Drs H. Sudaryat, Komite Sekolah, para dewan guru, serta para orang tua murid.

Kepala Sekolah (Kepsek) SDN Cikereteg 02 ketika ditemui swaradesaku 23 Juni 2023 mengatakan, jumlah kelas enam keseluruhannya 40 orang Allhamdullilah lulus seratus persen kami berharap para peserta didik dapat melanjutkan jenjang pendidikan ke yang lebih tinggi baik ke SMP Negeri maupun Swasta serta Pondok Pesantren.

Dalam acara pelepasan kami menampilkan kreasi dan seni yang di bawakan oleh kelas enam para siswa dalam mengikuti acara ini sangat senang dan gembira kegiatan ini merupakan agenda setiap tahun untuk di gelar sebagai mana atas permintaan orang tua wali murid sekolah hanya menyediakan Fasilitas tempat saja .

Ely menambahkan, selama sekolah ini di jabat oleh saya Alhamdulillah perubahan begitu meningkat itupun berkat adanya kerjasama dengan para dewan guru yang selalu terus memberikan masukan dan apa yang menjadi hal yang harus di benahi dan kami terus tingkatkan demi untuk kepentingan dunia pendidikan, atas upaya selama ini akhirnya dapat terwujud walaupun sekolah berada pinggir jalan Provinsi namun tetap di pertahanan baik kebersihan maupun prasarana gedung sekolah yang berada di lingkungan sekolah.

Neneng Nengsih MPD selaku Pengawas Pendidikan Kecamatan Caringin juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada orang tua wali murid serta putra- putri nya dan pada Komite yang telah melaksanakan acara kegiatan pelepasan di SDN Cikereteg 02.

Setelah acara kegiatan ini besok sudah dibuka PPDB (Pendaftaran Peserta Didik Baru) di SDN Cikereteg 02 untuk fasilitas ruang atau gedung sekolah sangat memadai, dan kami tidak akan berhenti untuk mempromosikannya kemudian dalam kurikulum merdeka tahun akan datang akan segera dilaksanakan ditiap sekolah dan semua guru untuk terus dapat segera mempelajarinya.

(Usep)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *