Lebak.swaradesaku.com. Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Lebak melalui Bidang Tata Lingkungan terus melakukan pemangkasan dan penebangan pohon di jalan Tirtayasa dan Sunan Kalijaga.
Hal ini diungkapkan oleh Kepala Bidang Tata Lingkungan pada Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Lebak, Dasep Novian mengatakan kepada wartawan saat di ruang kerjanya, Rabu (3/7/2024).
Kemarin tim kami telah melakukan pemeliharaan rutin berupa pemangkasan dan penebangan pohon di jalan Tirtayasa. ” Hari ini pemangkasan dan penebangan pohon di jalan Sunan Kalijaga,” Kata Dasep Novian
Menurutnya, dilakukan pemangkasan dan penebangan pohon untuk Meminimalisir jatuhnya ranting kering atau potensi tumbangnya pohon peneduh yang sudah lapuk atau tua.
(Aweng)