• Kam. Jul 3rd, 2025

Sukabumi.swaradesaku.com.Dinas Sosial Kabupaten Sukabumi sebagai Tim Penyaluran Bantuan Sosial Tunai (BST) tahap II menyerahkan bantuan kepada 1.298 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Desa Cisaat Kecamatan Cicurug Kabupaten Sukabumi Rabu (14/10).

Kasi Pemberdayaan Keluarga & Komunitas Adat Dinas Sosial Kabupaten Sukabumi Haryani,SE,MSi menjelaskan program ini di prioritaskan bagi masyarakat miskin yang terkena dampak Covid-19 berdasarkan pada usulan dan
validasi data dari tingkat Desa. Sekaligus kami membantu dan mencover bagi masyarakat yang belum mendapatkan bantuan apapun dari pemerintah pusat maupun provinsi.

Haryani menilai pelaksanaan penyaluran BST di Desa Cisaat berjalan baik, namun saking banyaknya keluarga penerima manfaat akhirnya banyak yang mengabaikan standar protokol kesehatan ( masker ).

” Padahal kami sudah wanti wanti dalam rapat koordinasi untuk selalu mentaati protokol kesehatan, hal ini kedapan menjadi bahan evaluasi bersama ” ujarnya

Sementara Kepala Pemerintahan Desa Cisaat Nanak Sukron menjelaskan, mereka sebetulnya bukan tidak mentaati protokol kesehatan, namun untuk sosialisasi waktunya sangat terbatas.

Nanak Sukron berharap Bantuan Sosial Tunai ini bisa bermanfaat bagi masyarakat dan dipergunakan kebutuhan sehari hari misalnya sembako sekaligus kami, kata Nanak Sukron menyampaikan terimakasih kepada Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Sukabumi yang sudah menyalurkan BST tahap.II berjalan lancar dan sukses.***

Yudhiestira Nugraha

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *